Panduan dan Cara Beternak: Sapi, Kambing, Ayam, Lele, Bebek dll
Bagi anda yang suka beternak mari bergabung di blog ini, saling bantu dan tukar informasi, mudah mudahan bermanfaat.
Jumat, 20 Juli 2012
Desain Kandang Diplester Miring, Menampung Urine jadi Mudah
Pemanfaatan kotoran ternak sebagai pupuk kandang sudah lazim
dilakukan oleh petani sejak dahulu. Limbah organik dari ternak kambing
yang belum dimanfaatkan secara optimal adalah urine. Urine mempunyai
keunggulan yang bisa digunakan sebagai pupuk, karena mengandung berbagai
unsur hara makro utama yaitu N (Nitrogen), Phospat (P), Kalium (K) dan
Zat Pengatur Tumbuh (ZPT) yang sangat dibutuhkan oleh tanaman.
Hasil penelitian Jurusan Tanah Fakultas Pertanian Universitas Andalas
Padang, urine kambing mengandung kadar nitrogen (N) 36,90 sampai
37,31 persen, Phospat (P) 16,5-16,8 ppm, dan Kalium (K)0,67-1,27 persen.
Menurut Djoni, kandungan nitrogen pada urine kambing sama dengan yang
ada pada pupuk SP36, yaitu 36 persen nitrogen, atau tak beda jauh dengan
kandungan nitrogen pupuk urea, yakni 45 persen. Dengan demikian, para
petani tak perlu repot memikirkan dan membeli pupuk urea, cukup tanaman
dipupuk dengan urine kambing. Dua kilogram pupuk urea bisa diganti dan
setara dengan 2,5 liter urine kambing. Data menyebutkan, satu ekor
kambing menghasilkan 2,5 liter urine per hari dan menghasilkan kotoran
(feces) sebanyak satu karung selama dua bulan.
sumber: http://lembahgogoniti.com/artikel/54/80.html
sumber: http://lembahgogoniti.com/artikel/54/80.html
Kamis, 19 Juli 2012
Jelang Ramadan Harga Daging Ayam Melonjak
Jelang Ramadan Harga Daging Ayam Melonjak
Tribunnews.com - Rabu, 4 Juli 2012 10:49 WIB
http://www.tribunnews.com/2012/07/04...-ayam-melonjak
Tribunnews.com - Rabu, 4 Juli 2012 10:49 WIB
http://www.tribunnews.com/2012/07/04...-ayam-melonjak
PELUANG BISNIS: Untung Dobel Beternak Kambing
herdinbisnis: Membuat Pakan Bebek Lebih Efektif, dengan Ragi Tape Jerami : Solusi Ekonomis dan Cerdas
Permintaan Daging, Sayur Meningkat Jelang Ramadhan | Bisnis | Beritasatu.com
Sabtu, 14 Juli 2012
Pakan alternatif untuk budidaya ikan lele
Pakan alternatif untuk budidaya ikan lele
PAKAN 1
Biasanya, para peternak akan meramu pakan yang terdiri dari :
1. Dedak halus (bekatul) 20%,
2. Ampas tahu 20%,
3. Menir atau jagung giling 20%,
4. Ayam broiller mati/ ikan rucah 35%,
5. Tepung tapioka 5%
6. Vitamin C serta B Complex.
7. Kuning telur
Ayam broiller atau ikan tadi dibersihkan dan hanya diambil dagingnya. Tulang, jeroan serta kulit dibuang. Selanjutnya bahan-bahan itu digiling menggunakan gilingan daging manual. Hasilnya berupa adonan yang liat. Adonan dibentuk lempengan seperti pempek Palembang lalu dikukus sampai benar-benar masak. Tanda kemasakan adalah,apabila ditusuk, sudah tidak ada bagian yang berwarna keputih-putihan. Pakan ramuan sendiri inilah yang dijadikan menu sehari-hari lele tersebut. Baik yang masih berupa burayak, kebul, putihan maupun lele konsumsi. Bedanya, pada pakan burayak, komposisi protein hewaninya diperbesar menjadi 50% dengan ditambah kuning telur. Telur-telur ini pun merupakan telur afkir yang kondisinya masih bagus, yang dibeli di pengusaha penetasan telur ayam maupun itik. Dedak halus, ampas tahu dan menir atau jagungnya dikurangi hingga masing-masing tinggal 15%.
Kamis, 12 Juli 2012
Cara-Cara Beternak Kambing
I. PENDAHULUAN
Usaha beternak kambing cocok dilakukan oleh keluarga petani karena disamping dapat menambah penghasilan dari produksi ternaknya, juga untuk memanfaatkan tanah yang kurang cocok untuk pertanian dan menambah kesuburan tanah dengan pupuk kandang.
Beberapa keuntungan beternak kambing adalah :
1. Tidak memerlukan tempat yang luas, cukup dengan kandang yang kecil dan sederhana.
2. Pemeliharaannya mudah dan tidak memerlukan banyak tenaga.
3. Makanannya sederhana dan mudah didapat.
4. Kambing cepat berkembang biak karena, mempunyai anak lebih dari satu ekor setiap kali melahirkan dan anaknya cepat besar.
5. Kambing dipelihara sebagai tabungan dan mudah dijual bilamana pemiliknya memerlukan uang.
6. Selain menghasilkan daging, akan diperoleh pula hasil lain berupa kulit dan kotoran yang baik untuk pupuk.
7. Modal yang diperlukan untuk pemeliharaannya relatif tidak begitu besar.
Dengan beternak kambjng bukan saja meningkat kan pendapatan, tetapi juga membantu usaha Pemerintah untuk meningkatkan produksi daging dalam rangka meningkatkan gizi masyarakat.
II. BANGSA-BANGSA KAMBING
Usaha beternak kambing cocok dilakukan oleh keluarga petani karena disamping dapat menambah penghasilan dari produksi ternaknya, juga untuk memanfaatkan tanah yang kurang cocok untuk pertanian dan menambah kesuburan tanah dengan pupuk kandang.
Beberapa keuntungan beternak kambing adalah :
1. Tidak memerlukan tempat yang luas, cukup dengan kandang yang kecil dan sederhana.
2. Pemeliharaannya mudah dan tidak memerlukan banyak tenaga.
3. Makanannya sederhana dan mudah didapat.
4. Kambing cepat berkembang biak karena, mempunyai anak lebih dari satu ekor setiap kali melahirkan dan anaknya cepat besar.
5. Kambing dipelihara sebagai tabungan dan mudah dijual bilamana pemiliknya memerlukan uang.
6. Selain menghasilkan daging, akan diperoleh pula hasil lain berupa kulit dan kotoran yang baik untuk pupuk.
7. Modal yang diperlukan untuk pemeliharaannya relatif tidak begitu besar.
Dengan beternak kambjng bukan saja meningkat kan pendapatan, tetapi juga membantu usaha Pemerintah untuk meningkatkan produksi daging dalam rangka meningkatkan gizi masyarakat.
II. BANGSA-BANGSA KAMBING
Langganan:
Postingan (Atom)